Jumat, 07 Desember 2007

Radio Head Gandeng Indie Label?

Dari Detik.com.......

Album terbaru dari band Radiohead kini jadi buruan semua orang. Begitu pula mayor label yang rebutan menggaet mereka. Tapi rencananya Radiohead akan menggandeng indie label. Diberitakan, Radiohead kini hampir merilis CD album 'In Rainbow' di Amerika di bawah bendera ATO Records.

Label indie ini adalah milik Coran Capshaw yang juga memanajeri Dave Matthew band. Lewat tanda tangan kontrak, label itu nantikan akan mempunyai hak penuh atas album dalam periode waktu tertentu. Demikian dikutip detikhot NME, Rabu (24/10/2007). Warnet Brother Records, Columbia Records dan Starbucks berusaha menawar album ini namun tak satupun dari mereka yang mendapat jawaban. Sepertinya kali ini Radiohead ingin menjajal bisnis independen ketimbang diurusi mayor label. XL Recordings kabarnya akan memasarkan album ini secara internasional. Sebelumnya Radiohead berada di bawah label EMI dan menyelesaikan kontrak 6 album mereka di tahun 2004. Saat itu Colin Greenwood, Jonny Greenwood, Ed O'Brien, Phil Selway dan Thom Yorke tak mau memperpanjang kontrak mereka setelah rilis album tahun 2003.

Tidak ada komentar: